Usir Jerawat Dengan Sirih


Sirih adalah tanaman merambat berwarna hijau dan merah. Kedua sirih tersebut mempunayi manfaatnya sendiri-sendiri. Sirih merah untuk sakit perut dan penyakit lain. Sementara sirih hijau untuk mengobati mata sakit, untuk nginang untuk para nenek-nenek dan untuk menghilangkan jerawat. Manfaat sirih hijau untuk mengobati jerawat akan menjadi topik di artikel ini.

 

Dulu muka saya jerawatan, tepatnya saat SMP-SMK. Perlu waktu yang lama untuk mengetahui bahwa muka saya itu sensitif, kombinasi dan reweeeeel banget. Maunya yang alami-alami tapi terkadang yang alamipun masih suka gatel-gatel.

Oke, back to the topic. Setelah ujian nasional SMK saya nganggur di rumah tuh. Kerjaan saya cuma googling tentang review make up xD. Nah nemulah sebuah blog yang membahas tentang cara menghilangkan jerawat dengan cara alami. Tapi kebanyakan saya sudah coba dengan hasil yang tidak memuaskan. Pake jeruk nipis? Muka perih! Pake lidah buaya? Muka makin banyak jerawat. Pake tomat? Muka gatel. Pake putih telur? Saya masih terlalu muda, jadi enggak di bolehin sama mama + bude (bude saya itu orang salon).

Nah sampai akhirnya saya baca, menghilangkan jerawat dengan sirih. Caranyapun sederhana, tinggal rebus sirih dan airnya untuk cuci muka. Dan ajaibnya lagi, jerawat saya kempes dalam tiga hari. Haha seneng banget. Sekarang alhamdulillah saya sudah terbebas dari jerawat-jerawat itu :D tinggal merawatnya -_-

Cara saya menggunakan sirih, yaitu:
  • Saya rebus sirih dua atau tiga lembar saja cukup
  • Diamkan sampai hangat.
  • Sebelum membasuhnya ke muka, kalian bisa membersihkan muka terlebih dulu dengan sabun muka yang cocok atau dengan air biasa saja. Setelah itu, basuh muka dengan air rebusan sirh tersebut (lebih baik habiskan saja) dan pisahkan daunnya.
  • Keringkan muka dengan handuk bersih atau tissue tapi jangan sampai terlalu kering.
  • Lalu tempelkan daun sirih tadi ke muka. Bisa area muka yang berjerawat atapun tidak.
  • Usahakan saat menempelkan sirih ke muka, kalian pada posisi rileks. Biasanya saya melakukannya sambil tiduran dan mendengarkan lagu.
  • Tunggu hingga kering, kalo saya sampai berjam-jam. Setelah itu buang. Ingat! Jangan dipakai tidur ya. Karena kulit muka kita tak bisa bernafas.
Setelah memakai sirih muka saya lebih terasa halus, lebih cerah dan bebas jerawat. Saat memakainya pun, muka tak terasa gatal atau perih, yang terasa hanya dingiiin :D makanya saya suka lama-lama menempelkan daun sirih ke muka saya pada malam hari.

Usut punya usut sirih mengandung anti bakteri yang mampu melawan bakteri pada jerawat. Dan kenapa cocok di muka saya yang luar biasa rewel ini... saya sebenarnya saya juga bingung. Mungkin karena bahan ini alami dan tidak menimbulkan rasa-rasa yang membuat muka sakit :p

Oke, sekian dari saya. Untuk kalian yang mempunyai masalah yang sama dengan saya, cara ini bisa di coba. Siapa tahu cocok :D. Oh ya, selain itu jangan lupa untuk memperbanyak minum air putih, lancar BAB dan olahraga (lumayan selain bikin muka bersih juga bikin kurus :D) hehe
Semoga artikel ini bermanfaat. Annyeong *bow

0 komentar:

Posting Komentar

This is my own blog that I share what I want and I know. Hope you enjoy it! :D
 
Copyright 2009 Arva Karina All rights reserved.
Free Blogger Templates by DeluxeTemplates.net
Wordpress Theme by EZwpthemes
Blogger Templates