Jam Kerja Tubuh Kita



Banyak orang bilang bahwa begadang membawa dampak buruk bagi tubuh kita. Awalnya saya mengira hal ini hanya berhubungan dengan ngantuk di pagi harinya sehingga kita tidak bisa menerima ilmu dengan maksimal (karena saya masih kuliah). Ternyata bukan itu akibatnya!
Begadang ternyata menyebabkan terganggunaya proses detoxinasi alami tubuh kita. Berikut jadwal tubuh kita melakukan pekerjaannya :

  
1.       Pukul 7-9 pagi
Pada jam ini lambung sedang bekerja mencerna apa yang kita makan. Jadi sangat dianjurkan bahwa kita harus makan pagi. Jika kita sarapan lambung akan mengolah makanan tersebut menjadi energi untuk kita beraktifitas.

2.       Pukul 9-11 pagi
Sekarang tugas limpa untuk bekerja untuk mengirim nutrisi untuk pertumbuhan kita. Limpa yang lemah ditandai dengan kita mengantuk dijam-jam ini.

3.       Pukul 11-1 siang
Jam ini jantung sedang bekerja dengan kuat, dianjurkan untuk beristirahat. Minimal hindari kegiatan fisik yang berat, menghindari panas dan jangan marah-marah.

4.       Pukul 1-3 sore
Salah satu dari organ vital kita sadang dalam keadaan lemah. Di anjurkan untukberistirahat. Apabila hati kita kuat, itu artinya kita mempunyai sistem imun yang baik.

5.       Pukul 3-5 sore
Ginjal pada jam ini sedang dalam keadaan lemah. Sebaiknya pada jam ini dianjurkan kita belajar karena sedang proses pembentukan sumsum tulang belakang, otak dan kecerdasan :D

6.       Pukul 5-9 malam
Bagi orang yang diet sangat dilarang untuk makan malam apalagi di jam-jam ini. Ternyata, di jam ini lambung sedang dalam keadaan lemah sehingga tidak mampu mencerna dengan baik.

7.       Pukul 9- 11 malam
Di jam-jam ini kita dianjurkan untuk tenang atau tidak melakukan pekerjaan berat. Kenapa ? karena organ limpa kita sedang dalam keadaan lemah. Jadi tidur lebih baik di jam-jam ini :D

8.       Pukul 11-1 malam
Seperti yang kita tahu, jantung adalah organ paling vital bagi manusia. Ternyata pada jam ini oragan jantung sedang dalam keadaan lemah. So, jika kita begadang.. fungsi jantung kita akan menjadi lemah.

9.       Pukul 1- 3 malam
Apakah kalian pernah merasa perih pada luka kalian di jam-jam ini? Ini bukan hal yang aneh, karena sekarang giliran oragan hati yang bekerja dimana racun di dalam tubuh sedang dibuang.

10.   Pukul 3-5 pagi
Saat kalian batuk, kalian pasti sering batuk-batuk di jam-jam ini, kan? Hal ini memang menyiksa, tapi ini adalah proses dimana pembersihan sampai di paru-paru kita. Jangan meminum obat untuk meredakannya, biarkan saja!

11.   Pukul 5-7 pagi
Sekarang adalah giliran usus besar bekerja, makanya kita dianjurkan untuk BAB atau merasa ingin BAB di jam-jam ini.

Dan begitu seterusnya, oleh karena itu. Mari kita tidur lebih awal yuk :D

0 komentar:

Posting Komentar

This is my own blog that I share what I want and I know. Hope you enjoy it! :D
 
Copyright 2009 Arva Karina All rights reserved.
Free Blogger Templates by DeluxeTemplates.net
Wordpress Theme by EZwpthemes
Blogger Templates